Istilah MOBA

selamat datang kembali agan
Di i8 gaming ..
Forum khusus utk pencinta game di Indonesia ..

Pada kesempatan kita kali ini,
Mimin akan coba menjelaskan istilah** yg sering terdapat dalam permainan MOBA terutama arena of valor.
istilah ini di adaptasi dari permainan league of legenda(LoL) ..
jadi bagi kalian pencinta game LoL tentu sudah tdk asing dengan istilah-istilah ini.

ok langsung ajh kita ulas
let's cekidot brootttzz

AFK : away from keyboard,adalah keadaan dimana seorang player tidak bergerak sama sekali dalam waktu tertentu,tapi kemudian dia connect ulang (reconnect),
Nb : afk sama meninggalkan permainan beda gan tapi tetap sama nyebelin juga :v

AD : Attack Damage, biasa merujuk pada hero yang bergantung pada serangan dasar dan bukan tergantung pada magic. Biasanya kamu juga akan mendengar istilah ADC

ADC : AD Carry adalah sebutan untuk jungler yang memberikan Attack Damage yang sangat besar saat permainan berlangsung .

backdoor : Tindakan menyelinap ke markas musuh melewati hutan tanpa terdeteksi oleh musuh, dan baru terlihat saat berusaha menghancurkan base atau tower. Tindakan ini dilakukan sendirian tanpa bantuan creep atau lebih sering di sebut "nyuri tower" (mimin gak nyuruh nyuri beneran ya gan .. dosa :v)

carry : istilah yang dipakai untuk hero yang memiliki kemampuan untuk peningkatan damage yang sangat baik dengan penambahan item dan level. hero carry terlihat sangat lemah saat awal dan sangat mematikan di akhir atau late game

CC : Singkatan dari Crowd Control. Dalam arena of valor, ini biasa merujuk pada stun, tetapi dapat juga merujuk pada efek disable atau melumpuhkan yang digunakan untuk mencegah hero musuh menggunakan skill.

DC : disconnet adalah keadaan dimana sambungan internet kita terputus akan tetapi langsung menyambung ulang (reconnect) ..
nb : kalo ini beda dengan afk ya gan :v gak bakalan dpt hukuman , hukum bully ajh :v

DPS : Singkatan dari Damage per Second, walapun di dalam aov ini diartikan sebagai damage yang dihasilkan dari hero. Istilah ini juga dapat dipakai pada hero yang bukan berperan sebagai Tank atau Support tapi hero yang unggul dalam menghasilkan damage yang besar secara cepat

Harras : Aksi untuk memberikan damage kepada hero musuh tanpa mengeluarkan seluruh ability untuk membunuhnya. Ini sangat lazim dilakukan untuk semua hero dan merupakan bagian besar dari game itu sendiri. Di kalangan pemain MOBA Indonesia dikenal dengan istiliah cicil atau mencicil (bukan cicilan kreditan ya :v)
Bikin kesel emang apalagi Superman :'(

KS : KS ada dua versi, yaitu Kill Steal dan Kill Secured. Kill Steal adalah tindakan tidak terpuji yang membunuh hero musuh yang sebelumnya sudah sekarat karena tindakan hero teman, namun karena kondisi membutuhkan gold tambahan, maka KS dilakukan padahal hero teman masih bisa membunuh hero musuh tersebut. Hal ini sebaiknya dihindari karena dapat menimbulkan perpecahan dalam tim.(emang enak di sampahin gan).

Kill Secured adalah tindakan dimana kamu membantu membunuh hero Musuh yang sebelumnya sudah bertarung dengan hero teman, namun hero teman sudah kehabisan skill atau Mana sehingga hero musuh berhasil melarikan diri dengan kondisi sekarat, dan kamu bisa melakukan KS agar usaha hero teman kamu tidak sia-sia,

okay sampai disini pembahasan tentang istilah-istilah dalam permainan jika ada yg terlewat atau blm di masukan silahkan komen di kolom komentar ..

so stay smart and grow strong my man ..
see you adioooosss amigossss :v

Comments

Popular posts from this blog

PENGGABUNGAN ITEM #1

Perkenalan AOV

HOT INFO tips dan trick solo player